Sabtu, 11 Februari 2012

Trik Windows 7 | Menghilangkan Blok Hitam ketika UAC Muncul

Jika Sobat adalah pengguna Windows 7, tentu menjumpai ketika kotak dialog peringatan dari User Account Control (UAC) muncul, layar di belakang kotak dialog tersebut akan diblok hitam.

Beberapa dari Anda mungkin merasa hal tersebut terlalu berlebihan dan mengakibatkan rasa tidak nyaman pada mata. Jika Anda ingin menghilangkannya, silakan ikuti langkah-langkah berikut:

1. Ketik UAC pada Start Menu > Search programs and files, kemudian tekan tombol Enter pada keyboard.










2. Selanjutnya setelah jendela User Account Control Settings muncul, geser slider ke bagian nomor 3 dari atas. Jika pilihan Anda benar, kotak keterangan di sebelah kanan akan muncul pemberitahuan seperti berikut: notify me only if programs try to make changes to my computer (do not dim my desktop). Kemudian, klik tombol OK.




















3. Jika muncul kotak dialog peringatan yang  apakah Anda mengizinkan terjadi peru bahan pada komputer Anda, klik tombol Yes.










4. Sekarang ketika kotak dialog peringatan UAC muncul, layar desktop Anda tidak akan diblok hitam lagi.

















Sekian dulu ya informasinya, mudah-mudahan bermanfaat bagi kita semua............

1 komentar:

Solusi teknologi multimedia
Rental Videotron,Sewa Videotron,Sewa led screen
Rental Led screen,Sewa Led display,Rental Led display
http://pusatledvideotron.com/

Posting Komentar